
jam 12 siang janjian sama teman di terminal Arjosari Malang, wahh kudatang terlalu cepet neh, masih jam 11.10
sambil menunggu, aku duduk duduk di lantai depan peron. Bener2 duduk di lantai*penegasan* kotor? Woo jangan ditanya deh.
Ada 1 cowok bawa caril berdiri di depanku sambil celingak celingung. Wahhh mataku berbinar binar, pikiranpun melayang : seandainya mereka itu teman2 cetingku, pasti expresi seperti itulah yang tampak saat mo naek gunung duet edisi perdana, Cuma kenal di chat blom liat penampakan yang sesungguhnya.hihihi
Satu persatu teman temannya berdatangan. Kumpulan orang2 macho, versiku. Kalau terus terusan disuguhi pemandangan seperti itu, jadi kepingin diculik secara suka rela kiy.
Mereka pada mau kemana ya? Pikirku saat rombongan tersebut beranjak pilih2 bis. Oo ke probolinggo tah, pasti mo naek semeru. Lho…naek bis jurusan Surabaya?wa..kemana tuh??!
*makin tak tahu tentang orang lain, makin kita tak mempercayainya*